Perbedaan China dan Taiwan

Posting Komentar

Diantara kalian pasti masih ada yang bingung dan ga bisa membedakan antara negara China dan Taiwan, sampai sekarang masih banyak yang beranggapan bahwa Taiwan adalah bagian dari China, kalau misalnya kalian masih berfikir kalau Taiwan adalah bagian dari China saya ucapkan seamat karena kalian salah, berikut adalah perbedaan kedua negara tersebut.

1.China


China biasa disebut sebagai Tiongkok, yang merupakan negara dengan jumlah penduduk terbesar di dunia, negara ini biasa disebut sebagai RRC (Republik Rakyat China), dengan sistem ekonomi Sosialis dan dikenal sebagai penganut negara Komunis terbesar di dunia. 

Mata uang tiongkok adalah Yuan dan negara ini diakui PBB sebagai negara yang merdeka, selain itu sebutan lain dari tiongkok adalah mainland (tanah daratan). 

2.Taiwan


Taiwan adalah negara kecil yang berada di pulau Formosa, tepat disebelah Tiongkok (China), negara ini merupakan negara merdeka yang sampai sekarang belum mendapat pengakuan dari PBB, hal tersebut dikarenakan klaim atau pernyataan yang menyatakan bahwa hanya ada 1 Tiongkok, yaitu China (RRC), selain itu China (RRC) sendiri menyatakan bahwa Taiwan merupakan bagian dari negara mereka, tentunya pernyataan sepihak tersebut tanpa persetujuan dari pihak Taiwan.

Taiwan menganut sistem ekonomi kapitalis dan memiliki mata uang sendiri, yaitu Taiwan Dollar (TWD), nama resmi negara ini bukanlah Taiwan, tetapi Republik of China (RC) dengan ibukota yang berada di Taipei. sampai sekarang Taiwan hanya mendapatkan pengakuan dari 23 negara di dunia, hal tersebut dikarenakan pengaruh dari China (RRC).


Lantas apa yang menyebabkan kedua negara ini bersitegang? hal tersebut dikarenakan perang saudara yang dimulai pada 1 Agustus 1927, yang merupakan peperangan antar 2 partai dengan ideologi yang berbeda. RRC/China menganut ideologi Komunis, sedangkan RC/Taiwan menganut ideologi/paham Nasionalis, peperangan tersebut akhirnya dimenangkan oleh pihak komunis (RRC) pada 22 Desember 1936, yang kemudian memaksa para petinggi dan rakyat yang membela pihak republik (RC) melarikan diri ke pulau Formosa, yang kemudian mendirikan negara baru yaitu Taiwan. Sampai saat ini tidak ada gencatan senjata antar kedua negara tersebut, dan belum ada tanta-tanda bahwa persoalan ini akan terselesaikan. 

Related Posts

Posting Komentar