Akhir akhir ini banyak sekali blogger yang mengalami error ketika ingin mengindeks URL postingannya di Google Search Console, hal tersebut tentunya membuat beberapa blogger sangat khawatir, terkadang muncul pertanyaan seperti: apakah blog atau website kita di banned oleh Google? atau apakah blog kita dianggap tidak pantas untuk muncul di pencarian?
Kebetulan baru-baru ini saya juga mengalami error yang sama, error tersebut bertuliskan *error 5xx URL tidak tersedia untuk Google, URL hanya akan diindeks jika kondisi tertentu terpenuhi* nah kemudian setelah mencari informasi terkait error tersebut, akhirnya saya dapat menyimpulkan beberapa hal, yaitu:
- Website yang mengalami error umumnya menggunakan Blogger dengan .blogspot.com sebagai domainnya
- Error tersebut dikarenakan google sedang merubah algoritma pencariannya, sehingga untuk sementara pengindexan artikel ditutup terlebih dahulu
- Error bisa jadi berasal dari Blogger (penyedia layanan) itu sendiri
- Tidak ada yang salah dengan website atau blog kita
Solusi Terbaik:
Satu-satunya solusi yang bisa saya tawarkan adalah menunggu dengan sabar, beberapa blogger mengakui bahwa terkadang masalah ini akan selesai sendirinya dalam waktu kurang dari 3 hari, namun terkadang bisa sampai satu minggu, saya sendiri menunggu sekitar 5 harian dan kemudian artikel saya dapat di index kembali di Google Search Console.
Selain itu, beberapa blogger sempat menanyakan perihal problem Error 5xx ke Support.google, dan berikut ini adalah jawaban dari para ahli dan orang-orang yang berada di forum tersebut:
Selama menunggu artikel anda bisa di index secara manual di Google Search Console, ada baiknya kalian tetap menulis dan memposting artikel secara rutin, dan menjauhi tema atau kata-kata yang dilarang untuk ditulis, untuk tetap menjaga performa blog atau website kalian.
Posting Komentar
Posting Komentar